Workshop IT Cikampek

16/02/2015 14:12

ROADSHOW WORKSHOP IT " Web Administrator Untuk Sistem Informasi Sekolah

 

Tanggal  10 & 12 Februari 2015. merupakan hari bahagia bagi para siswa/i SMA sederajat diwilayah Cibitung Kab Bekasi dan Cikampek Kab Karawang terlihat dari antusiasme mereka menghadiri kegiatan roadshow workshop IT  yang pesertanya terdiri dari sekolah se-kab. Bekasi dan se-kab. Karawang sebanyak 300 peserta yang mengikuti kegiatan tersebut.

Materi diisi dengan dua pembicara yang merupakan para pakar dibidangnya, Sesi I ( satu) peserta terlebih dahulu diberikan edukasi mengenai cara membuat artikel yang mudah, menarik dan menjadi inspirasi pembaca artikel, Feri Prasetyo beliau aktif sebagai blooger, penulis sekaligus seorang Dosen. Pemaparan dari beliau sangat interaktif sehingga peserta mulai terbawa menjadi seorang penulis, hasil penulisan yang dibuat nantinya akan ditampilkan kedalam website oleh para peserta pada sesi berikutnya.

Perancangan Website menggunakan bahasa dasar PHP dan Database menjadi daya tarik tersendiri untuk siswa dalam menambah ilmu baru, siswa-siswi peserta workshop IT yang kebanyakan dengan latar belakang ilmu berbeda, sangat antusias mempraktikan arahan dari narasumber  Aulia Mustofa seorang Dosen sekaligus Praktisi Web Development. Dalam pemaparan dan arahan beliau peserta diberikan gambaran mengenai Website, Aplikasi Pendukung dan langkah-langkah yang paling mudah dalam mendesain website Sistem Informasi Sekolah.

Dalam akhir acara baik guru pendamping serta siswa-siswi peserta workshop IT  dan Narasumber berfoto bersama, para peserta sangat puas sekali dengan kegiatan ini, mereka berharap teman-teman di sekolahnya dapat ikut merasakan workshop IT yang diadakan oleh Kampus BSI. Seperti Nadela salah satu perwakilan SMK Yapin 2 Setu menginginkan BSI kembali mengadakan workshop IT diadakan disekolahnya, untuk mengajak teman-teman membuat website yang dapat bermanfaat untuk sekolahnya.(Mas Ish) )